Advertising


Sabtu, 30 Mei 2015

Dasar-dasar Keuangan dalam Bisnis

Apakah Anda telah memiliki ide untuk bisnis? Selamat! Setelah Anda memiliki ide bisnis, hal yang perlu Anda lakukan sekarang adalah mempelajari dasar keuangan dalam bisnis. Selain itu Anda harus belajar cara berbisnis yang baik. Keuangan adalah hal terpenting dalam sebuah bisnis, untuk itu sayai membagikan informasi tentang dasar keuangan agar Anda tahu bagaimana memulai dan mengelola uang dengan baik.

Ketika Anda baru memulai bisnis, jangan begitu saja meminjam uang pada bank, keluarga, bahkan teman dalam jumlah besar. Resiko terburuk ketika Anda tidak mampu membayar adalah Anda akan dikasuskan karena tidak mampu membayar hutang bahkan hubungan Anda dnegan keluarga dan teman menjadi buruk. Anda tidak perlu hutang kesana kesini untuk medapatkan modal, seharusnya bila Anda ingin memulai bisnis Anda harus memiliki modal terlebih dahulu, selanjutnya Anda harus belajar mengelola keuangan meskipun sangat minim.

Memang benar cara berbisnis yang sulit adalah mengelola, termasuk mengelola keuangan, meskipun sulit Anda harus belajar karena keungan memegang peran penting dalam sebuah usaha. Bila Anda gagal merencanakan keuangan, Anda gagal dalam berbisnis. Ungkapan ini benar adanya karena tanpa keuangan yang baik mustahil bisnis berjalan dengan baik pula.

Anda harus bisa memisahkan antara uang pribadi dengan uang perusahaan, sering kali pengusaha lalai dalam mengatur keuangan sehingga uang mereka ikut dalam arus keuangan perusahan, parahnya lagi bila perusahaan mengalami kebangkrutan maka set pribadi pun ikut disita akibat tidak bisa membayar beberapa tanggungan.

Bisnis Online, Siasati Kendala Lahan Usaha

Jika anda hendak menjadi seorang entrepreneur dan juga ingin mendirikan usaha  milik anda sendiri tentunya akan ada banyak hal yang perlu anda persiapakan. Selain menyiapkan dan juga mematangkan  konsep usaha anda, anda juga harus memikirkan tentang keuangan. Yang dimaksud dengan keungan di sini berhubungan dengan modal. Masalah modal memang terkadang menjadi salah satu kendala yang mengakibatkan seseorang enggan  untuk menjadi seorang entrepreneur dan mengembangkan usaha mereka. Jika kita berbicara tentang modal usaha, maka masalah lahan atau tempat usaha dapat dikatakan sebagai salah satu kebutuhan dalam membuka usaah yang tentunya membutuhkan biaya yang tidak sedikit.


Masalah tentang lahan atau tempat usaha ini memang dapat menjadi kendala yang sangat besar, terutama jika anda tidak memiliki modal yang besar. Seperti yang kita ketahui bahwa saat ini harga tanah dan juga bangunan seperti ruko  dan kios tentunya sudah sangat mahal terutama  yang lokasinya di tengah kota atau di tempat – tempat lain yang strategis. Untuk mengatasi masalah ini tampaknya banyak para pengusaha terutama pengusaha yang memanfaatkan media online untuk menjual dan mengembangkan bisnis mereka. Media online memang dapat menjadi salah satu bagi anda yang tidak memiliki cukup modal untuk tetap dapat menjual dan mamasarkan produk anda. Banyak sekali keuntungan dapat anda perolah dari menjalankan usaha anda via online antara lain adalah dapat dijalankan kapan saja dan di mana saja serta memiliki jaringan yang luas. 

Senin, 25 Mei 2015

Ciri – Ciri Partner Bisnis yang Perlu Anda Waspadai


Tentunya anda ingin mengembangkan usaha anda bersama dengan orang – orang yang berkompeten sehingga anda dapat menjadi sukses. Namun dalam milih partner usaha, ada beberapa hal yang patut anda perhatikan, terutama mengenai faktor kepribadian. Jangan sampai anda memilih orang – orang yang tidka berkompeten yang justru akan dapat membuat anda kerepotan.  Berikut adalah beberapa ciri – ciri rekan bisnis yang perlu anda waspadai.

1. Pemalas

Jika anda ingin memeilih parter usaha, hindarilah orang – orang yang memiliki sifat pemalas. Jika anda hendak menjadikan teman anda sebagai rekan usaha, maka hindari teman anda yang kiranya memiliki sifat yang cenderung pemalas. Orang yang pemalas tentunya malah justru dapat membuat bisnis anda tidak berkembang.

2. Tricky

Orang yang licik dan suka beradalih tentuny juga wajib untuk anda hindari. Seseorang yang suka menghalalkan segala cara untuk dalam mencapai tujuannya juga patut anda hindari.

3. Suka Menyepelekan

Orang yang suka menunda – nunda perkerjaan juga sebaiknya anda hindari. Hal ini justru akan menghambat kinerja usaha anda.

4. Tidak Menepati Janji

Orang yang tidak suka  menepati janji dan cenderung suka berbohong sebaiknya juga anda hindari. Hal ini sudah menunjukkan unsur ketidakjujuran yang dapat membahayakan usaha anda kelak.

5.Tidak On Time

Orang yang  suka terlambat terutama tanpa sebab, tentunya juga harus anda hindari. Orang seperti ini juga dapat membawa dampak negative bagi rekan kerja anda yang lain dan mengganggu kinerja anda.


Dasar mengelola Keuangan Usaha Anda

Menjadi seorang entrepreneur memang bagi sebagian orang bukan merupakan hal yang mudah. Selain dituntut untuk dapat mempromosikan dan mengembangkan usaha mereka, entrepreneur juga dituntut untuk dapat mengelola keuangan usaha mereka. Masalah keuangan memang dapat dikatakan sebagai jantung dari keberlangsungan usaha anda. Tanpa adanya pengelolaan keuangan yang baik, tentunya sebuah usaha akan sulit berkembang dan rentan untuk gulung tikar. Bagi seorang pemula tentunya masalah pengelolaan keuangan ini dapat menjadi masalah yang besar jika tidak dicermati.

Untuk dapat mengelola keuangan usaha dengan baik, anda sebaiknya membuat semacam pembukuan atau catatan keuangan dalam menjalankan usaha anda tersebut. Buatlah pembukuan yang detail yang berhubungan dengan arus keuangan usaha anda. Anda dapat mecatat semua pengeluaran untuk kebutuhan operasional dan modal serta pendapatan atau keuntungan yang anda peroleh. Dengan membuat catatan dan pembukuan ini anda dapat melihat berapa besarnya keuntungan. Pengeluaran apa yang perlu ditekan, dan juga yang lainnya. Dengan melakukan pembukuan anda juga akan dapat menemukan solusi dari berbagai masalah keuangan usaha anda.

Selain itu, anda juga wajib untuk memisahkan antara keuangan usaha dan juga keuangan pribadi anda. Banyak sekali usaha yang gulung tikar karena pengelolanya tidak memisahkan antara keuangan  pribadi dan juga keuangan usaha. Sebisa mungkin anda harus tegas dalam memisahkan masalah pribadi dan juga keuangan usaha. Jika anda terpaksa mengambil sebagian modal untuk kebutuhan pribadi, anda juga harus memikirkan penggantinya atau solusi lain agar tidak mengganggu stabilitas keuangan usaha anda.

Kamis, 21 Mei 2015

Sukses Menjadi Enterpreneur Online

Bagi orang awam, seorang entrepreneur atau pengusaha adalah seseorang yang sangat lekat image nya dengan orang yang memiliki usaha dan memiliki tempat untuk menjalankan usahanya seperti toko, ruko, dan lain – lain. Namun seiring dengan berjalannya  waktu, anggapan tersebut agaknya sudah mulai bergeser. Saat ini banyak juga pengusaha yang menggunakan internet sebagai media usahanya tanpa harus terpaku pada tempat usaha.

Bagi anda yang ingin memulai usaha namun tidak memiliki banyak modal untuk menyewa atau membeli tempat usaha anda, agaknya menjalankan usaha lewat internet dapat menjadi sebuah alternatif yang baik bagi anda. Ada banyak keuntungan yang dapat anda peroleh dnegan mengembangkan usaha anda lewat internet. Seperti uraian sebelumnya,dengan menjalankan usaha lewat internet, anda tentunya tidak perlu mengeluarkan modal besar untuk menyewa atau membeli tempat untuk usaha anda. Selain anda juga akan dapat melakukan promosi secara gratis melalaui internet. Saat ini internet dapat diakses oleh semua orang di seluruh dunia, hal ini tentunya juga dapat menjadi keuntungan tersendiri bagi anda untuk dapat menjaring pasar seluas luasnya, tidak hany lokal, namun juga internasional.

Keuntungan lainnya dengan menjalankan usaha anda melalui internet adalah, anda tidak terikat oleh ruang dan waktu. Anda bisa menjalankan usaha anda dimanapun san kapanpun, bahkan jika anda seorang karyawan yang sibuk sekalipun, anda akan tetap dapat menjalankan usaha anda.

Advertising

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...